
- Pelaksanaan: Mei 2013
- Pembicara: I Nyoman Somiarta, S.Kom
Pelatihan Karyawan PT. Angkasa Pura II Persero
Pada bulan Mei 2013, Computer Course Center bekerjasama dengan ExpertIndo, mengadakan pelatihan dengan tema "MODERN OFFICE ADMINISTRATION AND FILLING SYSTEM". Materi yang diajarkan sesuai dengan permintaan pihak perusahaan yaitu lebih fokus pada analisa dan desain sistem. Tentunya materi ini dipilih dalam rangka pengembangan Database Management System PT. Angkasa Pura II (Persero).
Pada kesempatan itu, staf PT. Angkasa Pura II menjelaskan berbagai permasalahan yang dihadapai saat akan membangun sistem DIGITAL ADMINISTRATION AND FILLING SYSTEM, kemudian pada saat yang bersamaan trainer memberikan penjelasan alur pembuatan sistem dari tahapan pengumpulan data, analisa proses sistem manual yang sedang berjalan, membuat Data Flow Diagram, Entity Relation Diagram, Desain Interface sampai akhirnya pada pembuatan laporan dan SOP.
Berikut adalah beberapa foto kegiatan yang sempat diabadikan pada saat itu.