Bagaimana Proses Pembelajarannya?
Perlu diketahui, pembelajaran Excel ini tidak akan mengajarkan teknik dasar penggunaan komputer, misalnya: mengetik, membuat folder, menyimpan file, copy, cut dan paste File atau folder. Oleh karena itu, peserta kursus sebelum mengambil materi ini harus sudah memahami dasar penggunaan komputer itu sebelumnya.
Materi kursus akan langsung mengajarkan penerapan berbagai trik dasar sampai advance dan metode pembelajaran selalu ditujukan untuk menyelesaikan pemasalahan pengolahan data masing-masing peserta kursus. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah materi yang akan diajarkan setiap pertemuannya:
Custom Format Cell
Mempelajari tentang konsep dasar formating cell: Number, Currency, Accounting, Date, Time, Percentage, Fraction, Scientific, Text, Special.
Selanjutnya diajarkan juga teknik membuat pola formating cell sendiri dengan Custom Format Cell. Dengan teknik ini, peserta pelatihan bisa membuat berbagai settingan sesuai keinginan, misalnya: membuat unit pcs pada angka, manipulasi tampilan bilangan positif, negatif, nol dan text.
Formula dan Fungsi Absolute
Setelah memahami teknik formating cell, materi berikutnya adalah teknik pembuatan rumus yang terkonsep dan terstruktur di excel, artinya tidak hanya mengandalkan perintah-perintah otomatis, misalnya: AUTOSUM, Auto Average, Auto MAX dan yang lainnya.
Selain itu, peserta pelatihan juga berlatih menggunakan teknik mengunci cell baik secara baris, kolom atau kolom dan baris.
Fungsi Statistik
Fungsi statistik di excel merupakan perintah yang bekerja secara otomatis saat melakukan kalkulasi matematika, misalnya untuk penjumlahan, mencari rata-rata, mencari nilai maksimum atau minimum, jumlah data dan yang lainnya.
Adapun fungsi dasar yang dipelajari adalah: SUM(), SUMIF(), SUMIFS(), AVERAGE(), AVERAGEIF(), AVERAGEIFS(), COUNT(), COUNTIF(), COUNTIFS(), COUNTA(), MAX(), MIN(), WILDCARD, SUMPRODUCT(), RANK()
Filter, Condition Formatting, Lock Cell
Filter adalah teknik yang sangat populer di excel untuk menyaring data. Proses penyaringan data ini bisa berdasarkan text, color, number. Selain itu dijelaskan juga cara penggunaan Advanced Filter.
Selain Filter, pada saat mengolah data sangat penting juga memahami penggunaan Conditional Formating. Perintah ini berfungsi memberikan formating pada cell/range berdasarkan konsisi tertentu. Misalnya untuk mengetahui data unik, terduplikat, memeriksa keberadaan data pada tabel tertentu dan yang lainnya.
Selanjutnya materi terkahir pada pertemuan pertama ini adalah bagaimana caranya memproteksi cell, sheet atau workbook dengan password.
Konsep Logika
Sebelum belajar penggunaan IF peserta pelatihan akan diajarkan konsep logika yaitu bagaimana menterjemahkan kondisi ke dalam bentuk rumus logika / perbandingan.
Menariknya konsep logika yang diajarkan tidak hanya melibatkan satu kondisi saja bisa 2, 3 atau lebih. Yang mana operator boolean yang digunakan bisa AND, OR atau NOT
Fungsi IF()
Fungsi IF adalah function di Excel yang digunakan untuk menangkap nilai True atau False dari logika, yang mana setelah ditangkap nilai tersebut bisa diganti dengan rumus atau nilai tertentu.
Metode pembelajaran IF baik yang tunggal atau bertingkat menggunakan teknik Table Analysis, sehingga peserta training akan sangat mudah memahami konsep ini dan mengimplementasikannya pada pekerjaan
Studi Kasus Penggunaan IF
Membahas berbagai permasalahan berkaitan dengan pekerjaan yang berhubungan dengan penggunaan konsep IF
Fungsi String
Fungsi String umumnya dipergunakan untuk mengambil karaketer tertententu pada text, menentukan posisi text, mengetahui panjang karakter dan menggabungkan text. Function yang dipelajari adalah: LEFT(), MID(), RIGHT(), VALUE(), TEXT(), FIND(), CONCATENATE()
Biasanya perintah ini dipadukan dengan fungsi lookup, if atau yang lainnya untuk mengolah data berupa kode.
Fungsi Date
Materi ini mengajarkan penggunaan berbagai fungsi date untuk mengetahui selisih hari, bulan, tahun, jam, menit, detik pada rentang waktu tertentu.
Selain itu belajar juga menentukan tanggal kadaluarsa, waktu lembur, formating tampilan tanggalan dengan fungsi text dan yang lainnya.
Vlookup dan Hlookup
Melakukan proses pembacaan data dari database dengan menggunakan fungsi Vlookup atau Hlookup.
Dalam latihan fungsi ini akan dikombinasikan penggunaannya dengan fungsi IF, String dan yang lainnya
Studi Kasus Penggunaan String, date dan Lookup
Praktek penggunaan fungsi String, date dan Lookup sesuai permasalahan yang dihadapi oleh peserta training
Excel Database
Materi ini akan mengajarkan teknik pembuatan database secara dinamis di Excel, dimana database ini akan otomatis terdeteksi oleh rumus penggunanya (rumus lookup, pivot, index, match atau yang lainnya) saat ada penambahan atau pengurangan data.
Menariknya, database ini bisa dibuat berbeda sheet atau berbeda wookbook.
PIvot Table dan Pivot Chart
Pembelajaran pivot table dijelaskan dengan sangat terstruktur, sehingga dengan pemahaman yang kuat peserta training akan mampu menggunakan konsep tersebut untuk menyelesaiakan berbagai permasalahan analysis data.
Proses pembelajaran diawai dengan syarat agar bisa menggunakan pivot table, istilah dalam pivot table (Field, Records, Rows, Columns, Filters, Values, Value Field Setting, Pivot Table Setting, Data Source dan lain sebagainya)
Selanjutnya setelah menguasai konsep ini baru akan diajarkan penggunaan pivot table: basic pivot, Multy Value Field, Calculated Field, Grouping, Pivot Chart dan Sliser.
Studi Kasus Penggunaan Pivot table dan Database
Praktek pivot table dan database dengan menggunakan data dari peserta training untuk menyelesaikan permasalahan yang selama ini dihadapi
Fungsi Match dan Index
Function match sangat bermanfaat untuk mecocokkan data dengan data yang lainnya, kemudian setemukan posisi baris data tersebut baru diambil data lainnya dengan menggunakan fungsi index.
Sebenarnya kombinasi perintah ini sangat bermanfaat untuk menutupi kekurangan fungsi Lookup.
Data Tools
Ada beberapa konsep penting yang bisa dipelari pada data tools ini, diantaranya:
Text to Column sangat bermanfaat untuk mengextrak data CSV ke dalam bentuk kolom di Excel
Remove Duplicate untuk menghilangkan data terduplikat secara otomatis
Flash Fill untuk mengisi data secara otomatis berdasarkan pola tertentu
Studi Kasus Sesuai Keperluan Kerja
Membahas berbagai permasalahan berkaitan dengan pekerjaan yang berhubungan dengan penggunaan konsep Match, Index dan Data tools
Dasar Macro dan Function
Pada materi ini peserta training akan diajarkan teknik penggunaan macro baik pengkodingan secara manual ataupun yang otomatis, kemudian diajarkan juga pembuatan function sesuai keperluan kerja.
Evaluasi Penguasaan Materi
Evaluasi penguasaan materi ini dengan memberikan contoh kasus sesuai bidang pekerjaan kepada peserta trining, yang hasilnya nanti digunakan sebagai salah satu instrumen tolak ukur keberhasilan pembelajaran.
Selain itu akan dijelaskan juga berbagai trik tambahan, diskusi tentang permasalahan pekerjaan berkaitan dengan excel dan review materi